MENINGKATKAN KEMAMPUAN PEMAHAMAN MATEMATIS SISWA MELALUI PROBLEM POSING
Oleh : Ferry Ferdianto, dan Ghanny Universitas Swadaya Gunung Jati Cirebon
ABSTRAK
Penelitian ini ditujukan untuk melihat adanya peningkatan kemampuan pemahaan matematis siswa yang menggunakan model pembelajaran problem posing, dimana pada model pembelajaran ini siswa membuat soal sendiri yang sebelumnya harus menguasai dan memahami terhadap materi yang akan dipertanyakan pada soal. Subjek penelitian ini adalah siswa SMP Negeri 3 Sumberjaya Kabupaten Majalengka dengan menggunakan metode penelitian tindakan kelas. Dalam penelitian ini instrumen atau alat yang digunakan untuk mengumpulkan data adalah; (a) Seperangkat Soal, (b) Angket, (c) Pedoman Kriteria Ketuntasan Minimal. Untuk melihat hasil dari penelitian, penulis menganalisis data hasil pretes dan postes siswa diperoleh rata-rata pretes adalah 44,86 dan rata-rata pada postes 74,14. Hal ini menunjukan bahwa terdapat peningkatan pemahaman matematis siswa melalui pendekatan problem posing dalam penyelesaian soal cerita lebih efektif. Hal ini dibuktikan dengan gain ternormalisasi yang menunjukan bahwa rata-rata gain ternormalisasi ada peningkatan dari siklus I ke siklus II, siklus II ke siklus III dan pretes ke postes. Hal serupa juga dibuktikan dengan uji signifikansi. Kata Kunci: problem posing, pemahaman matematis
A. Pendahuluan
LatarBelakang
Proses penyelesaian masalah dalam matematika yang saat ini banyak dilakukan oleh siswa adalah dengan cara menghapal rumus matematika yang akan digunakan, sehingga siswa merasa terbebani dengan banyaknya rumus yang ada, hal ini yang menyebabkan pelajaran matematika menjadi menakutkan, susah untuk dipelajari dan masih banyak lagi paradigma yang kurang bagus terhadap pelajaran matematika. Merubah paradigma yang buruk terhadap pelajaran matematika merupakan tugas berat bagi seluruh guru matematika, pemahaman karakter terhadap siswa dan penguasaan siswa yang baik sangat diperlukan dalam pengelolaan kelas. Kreativitas berpikir dan inovasi dalam pembelajaran sangat diperlukan oleh seorang guru matematika dalam merubah paradigma siswa terhadap matematika dan yang berkembang pada masyarakat.Menurut Hamalik (Hamdani, 2011: 20) belajar tidak hanya mempelajari mata pelajaran, tetapi juga penyusunan, kebiasaan, persepsi, kesenangan atau minat, penyesuaian sosial, bermacam-macam keterampilan lain, dan cita-cita. Dengan demikian, seseorang dikatakan belajar apabila terjadi perubahan pada dirinya akibat adanya latihan dan pengalaman melalui interaksi dengan lingkungan. Pelaksanakan pembelajaran matematika memerlukan beberapa kecakapan guru untuk menentukan suatu strategi pembelajaran yang tepat, baik untuk materi maupun situasi dan kondisi pembelajaran. Sehingga pembelajaran tersebut dapat merangsang siswa untuk memperoleh kompetisi yang diharapkan.
Salah satu kompetisi tersebut adalah meningkatkan kemampuan pemahaman siswa. Bloom (Sagala, 2009: 157) menyatakan bahwa pemahaman (comprehension) mengacu pada kemampuan untuk mengerti dan memahami sesuatu setelah sesuatu itu terlebih dahulu diketahui atau diingat dan memaknai arti dari materi yang dipelajari. Kurniawan (Arumsari, 2010:9) mengatakan, pengertian pemahaman matematis dapat dipandang sebagai proses dan tujuan dari suatu pembelajaran matematika. Peningkatkan pemahaman siswa terhadap soal cerita memerlukan strategi pembelajaran matematika yang dapat mendorong siswa untuk terwujudnya peningkatan pemahaman siswa. Selain itu diharapkan dalam penyampaian materinya, nilai-nilai yang terkandung dalam pembelajaran matematika dapat disampaikan dan terserap dengan baik oleh siswa. Menurut Suryosubroto (2009: 203) salah satu pendekatan pembelajaran yang dapat memotivasi siswa untuk berfikir kritis sekaligus dialogis, kreatif dan interaktif yakni problem posing atau pengajuan masalahmasalah yang dituangkan dalam bentuk pertanyaan. Problem posing merupakan istilah dalam bahasa Inggris (Abdussakir, 2011), yang mempunyai beberapa padanan dalam bahasa Indonesia. Suryanto dan As'ari memadankan istilah problem posing dengan pembentukan soal. Sedangkan Sutiarso (Abdussakir, 2011) menggunakan istilah membuat soal, Siswono (Abdussakir, 2011) menggunakan istilah pengajuan soal, dan Suharta (Abdussakir, 2011) menggunakan istilah pengkonstruksian masalah. Sesuai dengan kajian yang telah diungkapkan pada latar belakang masalah di atas, maka tujuan dalam penelitian ini adalah “Apakah terdapat peningkatan pemahaman matematis siswa yang signifikan dalam menyelesaikan soal cerita melalui pendekatan problem posing?”.Penelitian ini dibatasi pada materi pokok operasi hitung bilangan pecahan.
Problem Posing
Problem posing merupakan istilah dalam bahasa inggris yang berasal dari dua kata yaitu problem yang artinya masalah, soal dan posing dari to pase yang berarti mengajukan, membentuk. menurut Silver (Muhfida, 2011) bahwa problem posing mempunyai tiga pengertian, yaitu: pertama, problem posing adalah perumusan soal sederhana atau perumusan ulang soal yang ada dengan beberapa perubahan agar lebih sederhana dan dapat dipahami dalam rangka memecahkan soal yang rumit (problem posing sebagai salah satu langkah problem solving). Kedua, problem posing adalah perumusan soal yang berkaitan dengan syarat-syarat pada soal yang telah dipecahkan dalam rangka mencari alternatif pemecahan lain (sama dengan mengkaji kembali langkah problem solving yang telah dilakukan).
Ketiga, problem posing adalah merumuskan atau memb u a t s o a l d a ri si t u a si y a n g diberikan.Menurut Suryanto (Muhfida, 2011) mengemukakan bahwa problem posing merupakan istilah dalam bahasa Inggris, sebagai padanan katanya digunakan istilah “merumuskan masalah (soal)” atau “membuat masalah (soal)”. Menurut Suryosubroto (2009: 203) salah satu pendekatan pembelajaran yang dapat memotivasi siswa untuk berfikir kritis sekaligus dialogis, kreatif dan interaktif yakni problem posing atau pengajuan masalahmasalah yang dituangkan dalam bentuk pertanyaan.Problem posing merupakan istilah dalam bahasa Inggris, yang mempunyai beberapa padanan dalam bahasa Indonesia. Suryanto dan As'ari (Abdussakir, 2011) memadankan istilah problem posing dengan pembentukan soal. Pendekatan problem posing diharapkan memancing siswa untuk menemukan pengetahuan yang bukan diakibatkan dari ketidaksengajaan melainkan melalui upaya mereka untuk mencari hubungan-hubungan dalam informasi yang dipelajarinya. Semakin luas informasi yang dimiliki akan semakin mudah pula menemukan hubungan-hubungan tersebut. Pada akhirnya, penemuan pertanyaan serta jawaban yang dihasilkan terhadapnya dapat menyebabkan perubahan dan ketergantungan pada penguatan luar pada rasa puas akibat keberhasilan menemukan sendiri, baik berupa pertanyaan atau masalah maupun jawaban atas permasalahan yang diajukan. Selaras dengan hal tersebut menurut Brown (2005) bahwa problem posing dapat siswauntuk melihattopikStandaryanglebih tajam danmemungkinkan mereka untuk memperolehpemahaman yang lebih dalamjuga.Hal ini juga dapatmendorong siswa untukpenciptaanide-ide baruyang berasaldari setiaptopik-topik yang diberikan. Pendekatan problem posing atau pengajuan pertanyaan sebetulnya hampir sama dengan metode problem solving intrinsik. Problem solving intrinsik, merupakan pemecahan masalah yang didasarkan atas tuntutan dan keinginan peserta didik sendiri. Meskipun demikian, biasanya metode ini didahului dengan problem solving ekstrinsik. Yakni pengajuan masalah yang dilakukan pengajar untuk kemudian d i p e c a h k a n u n t u k p e s e rt a d i d i k . Perbedaannya, problem solving lebih terfokus pada keterampilan peserta didik memecahkan masalah,sedangkan problem posing terfokus pada upaya peserta didik secara sengaja menemukan pengetahuan dan pengalamanpengalaman baru. Menurut Suryosubroto (2009: 212) proses belajar mengajar dengan pendekatan problem posing adalah sebagai berikut:
1. Tahap Perencanaan
a. Penyusunan recana kegiatan dan bahan pembelajaran.
b. G u r u m e n g o r g a n is a si b a h a n pembelajaran dan mempersiapkannya.
c. Guru menyusun rencana pembelajaran.
2. Tindakan
a. Guru menjelaskan materi pelajaran kepada siswa.
b. Guru melakukan tes awal yang hasilnya digunakan untuk mengetahui tingkat daya kritis siswa.
c. Guru membentuk kelompok-kelompok
belajar yang heterogen, setiap kelompok terdiri atas 5-6 orang.
d. Guru menugaskan setiap kelompok belajar untuk meresume beberapa buku yang berbeda.
e. Guru menugaskan masing-masing siswa dalam kelompok membuat pertanyaan dalam lembar problem posing I.
f. Kesemua tugas membuat pertanyaan dikumpulkan dalam kelompoknya kemudian dilimpahkan pada kelompok yang lainnya.
g. Setiap siswa dalam kelompoknya melakukan diskusi internal untuk menjawab pertanyaan yang diterima dari kelompok lain,setiap jawaban ditulis dalam lembar problem posing II.
h. Pertanyaan yang telah ditulis dalam lembar problem posing I dikembalikan pada kelompok asal untuk kemudian di serahkan kepada guru dan jawaban pada lembar problem posing II diserahkan kepada guru.
i. Perwakilan dari setiap kelompok mempersentasikan hasil resume dan pertanyaan yang telah dibuatnya pada kelompok lain.
j. Guru menyuruh siswa kembali ketempat duduknya masing-masing.
k. Guru memberikan tugas rumah secara individual.
Pemahaman Matematis
Menurut Skemp (Arumsari, 2010:9) pemahaman matematis didefinisikan sebagai kemampuan yang mengaitkan notasi dan simbol matematika yang relevan dengan ideide matematika dan mengkombinasikannya ke dalam rangkaian penalaran logis. Sedangkan menurut Kurniawan (Arumsari, 2010:9) mengatakan, pengertian pemahaman matematis dapat dipandang sebagai proses dan tujuan dari suatu pembelajaran matematika. Pemahaman matematis sebagai proses berarti pemahaman matematis adalah suatu proses pengamatan kognisi yang tak langsung dalam menyerap pengertian dari konsep/teori yang akan dipahami pada keadaan dan situasisituasi yang lainnya. Sedangkan sebagai tujuan, pemahaman matematis berarti suatu k e m a m p u a n m e m a h a m i k o n s e p , membedakan sejumlah konsep-konsep yang saling terpisah, serta kemampuan melakukan perhitungan secara bermakna pada situsi atau permasalahan-permasalahan yang lebih luas”. Ada tiga macam pemahaman matematis, yaitu : pengubahan (translation), pemberian arti (interpretasi) dan pembuatan ekstrapolasi (ekstrapolation). Pemahaman translasi digunakan untuk menyampaikan informasi dengan bahasa dan bentuk yang lain dan menyangkut pemberian makna dari suatu informasi yang bervariasi. Interpolasi digunakan untuk menafsirkan maksud dari bacaan, tidak hanya dengan kata-kata dan frase, tetapi juga mencakup pemahaman suatu informasi dari sebuah ide. Sedangkan ekstrapolasi mencakup estimasi dan prediksi yang didasarkan pada sebuah pemikiran, gambaran kondisi dari suatu informasi, juga mencakup pembuatan kesimpulan dengan konsekuensi yang sesuai dengan informasi jenjang kognitif ketiga yaitu penerapan (application) yang menggunakan atau menerapkan suatu bahan yang sudah dipelajari ke dalam situasi baru, yaitu berupa ide, teori atau petunjuk teknis (Herdy, 2010). Secara umum indikator pemahaman matematika meliputi; mengenal, memahami dan menerapkan konsep, prosedur, prinsip dan ide matematika. Pemahaman matematis yang digunakan dalam penelitian adalah pemahaman instrumental dan pemahaman relasional.
Dalam hal ini, untuk pemahaman intrumental siswa diarahkan untuk memahami konsep dan rumus dalam perhitungan yang sederhana. Sedangkan dalam pemahaman relasional, siswa diarahkan untuk memahami suatu struktur yang dapat digunakan untuk menyelesaikan masalah yang lebih luas dan bermakna karena adanya keterkaitan antar konsep. Serupa dengan Pollatsek, Skemp (Sumarmo, 2010: 5) menggolongkan pemahaman dalam dua tahap yaitu:
a. Pemahaman instrumental, yaitu hafal konsep/prinsip tanpa kaitan dengan yang lainnya, dengan menerapkan rumus dalam perhitungan sederhana, dan mengerjakan p e r h it u n g a n s e c a r a a l g o r a tmi k . Kemampuan ini t e rgolong pada kemampuan berfikir matematik tingkat rendah.
b. Pemahaman relasional, yaitu mengaitkan satu konsep/prinsip dengan konsep/prinsip lainnya. Kemampuan ini tergolong pada kemampuan tingkat tinggi.
B. Metode Penelitian
Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas (Class Action Research). Penelitian tindakan kelas, menurut Trianto, (2010:13) yang berarti penelitian yang dilakukan pada sebuah kelas untuk mengetahui akibat tindakan yang diterapkan pada suatu subyek penelitian di kelas tersebut.Penelitian tindakan kelas ini dilaksanakan di kelas VII-C SMP Negeri 3 Sumberjaya Kabupaten Majalengka, dalam perolehan data hasil penelitian, penelitian menggunakan desain “Pre-test dan Post-test Group”. Sebelum penulis melakukan penelitian, menulis terlebih dahulu melakukan uji coba soal (Sudjana, N. 2006) pada kelas yang sebelumnya. Uji coba soal ini dilakukan untuk memperoleh soal yang betul-betul sesuai yang akan diberikan pada saat pretes dalam melihat kemampuan awal siswa sebelum dilakukan pembelajaran .
Intrumen PenelitianA. Hasil dan Pembahasan
Menganalisis data hasil pretes dan postes siswa diperoleh rata-rata pretes adalah 44,86 dan rata-rata pada postes 74,14. Hal ini menunjukan bahwa ada peningkatan pemahaman matematika siswa melalui pendekatan problem posing dalam penyelesaian soal cerita lebih efektif. Setelah siklus I berlangsung, hasil tes meningkat dengan nilai rata-rata siklus I sebesar 55,09 dan sebanyak lima belas orang siswa yang tuntas di atas KKM. Pada hasil tes siklus II, nilai ratarata siklus II meningkat sebesar 61,43 dan sebanyak dua puluh orang siswa yang tuntas, hasil cukup besar dari nilai KKM yang ditentukan. Pada hasil tes siklus III , nilai rata-rata tes mengalami peningkatan dibandingkan dengan nilai rata-rata sebelumnya yaitu 69 dan tiga puluh empat siswa yang tuntas dari nilai KKM yang ditentukan. Hal ini menunjukkan bahwa dengan pembelajaran matematika menggunkan pendekatan problem posing, siswa dapat memahami mengenai penyelesaian soal cerita matematika materi penjumlahan dan pengurangan pecahan. Pada hasil postes diperoleh nilai rata-rata lebih baik dibandingkan pretes yaitu 74,14 dan seluruh siswa tuntas. Hal ini menunjukan bahwa pembelajaran dengan pendekatan problem posing lebih efektif dan menunjukan keberhasilannya dilihat dari peningkatan kemampuan pemahaman siswa dalam menyelesaikan soal cerita matematika dibandingkan nilai pretes. Pembelajaran matematika dengan menerapkan pendekatan problem posing dalam upaya meningkatkan pemahaman matematis siswa pada umumnya berjalan sesuai dengan rencana dan tujuan pembelajaran yang diinginkan. Penulis juga melakukan uji gain ternormalisasi (Melzer. 2002) antara siklus I ke siklus II, siklus II ke siklus III, pretes ke postes, yang hasil rata-ratanya secara berturut-turut adalah 0,26, 0,30, dan 0,56. Serta uji signifikan antara hasil pretes dan postes menggunakan uji statistik uji t dengan taraf kepercayaan 95% dan derajat kebebasan 34, maka nilai t adalah 2,032. Sehingga t >t yaitu 29,01 > 2,032. Artinya, terjadi peningkatan pemahaman tabel hitung tabel matematika siswa yang signifikan dalam pembelajaran matematika melalui pendekatan problem posing. Data hasil tes tidak hanya dapat dilihat dari persentase pamahaman matematis saja, tetapi juga dapat dilihat dari gain ternormalisasinya yang terdapat dalam Tabel 1 .
Rata-rata gain ternormalisasi dari siklus I ke siklus II adalah 0,26 dengan interpretasi gain ternormalisasi rendah, dari siklus II ke siklus III rata-rata gain ternormalisasinya 0,30 dengan interpretasi gain ternormalisasi sedang dan dari pretes ke postes rata-rata gain ternormalisasinya 0,56 dengan interpretasi gain ternormalisasi sedang.Selaras dengan apa yang diungkapkan Cai & Hwang (2002) bahwa problem posing dapat digunakan untuk menjeneralisasi masalah baru dan reformulasi masalah yang telah diberikan. Ketuntasan belajar siswa dengan menggunakan pendekatan problem posing dapat dilihat dari hasil postes dengan kriteria untuk ketuntasan pada mata pelajaran matematika pada sekolah yang diteliti adalah 56 dari skala 100. Dan dari hasil postes sebanyak 100% siswa memenuhi kriteria ketuntasan minimal.
B. DaftarPustaka
Abdussakir. 2011. Pembelajaran matematika dengan problem posing.Terdapat d i h t t p : / / b l o g . u i n - malang.ac.id/abdussakir/2011/03/04/pembela jaran-matematika-dengan-problem-posing/ (10 Oktober 2011;15:53) Andriani, D. 2006. Pembelajaran Matematika dengan Pendekatan Problem Posing untuk Meningkatkan Kemampuan Koneksi Matematika Siswa SMP Negri 12 Bandung. Skripsi pada Jurusan Pendidikan Matematika FPMIPAUPI. Tidak diterbitkan. Arikunto, S. 2005. Manajemen Penelitian. Jakarta : Rineka Cipta. Arumsari, D. 2010. Pengaruh pendekatan open-ended terhadap kemampuan pemahaman matematis siswa sekolah menengah pertama. Skripsi pada jurusan matematika FKIP UNSWAGATI. Tidak diterbitkan. Brown, S. I., Walter, M. I., 2005. The Art Of Problem Posing The Third Edition. Mahwah, New Jersey London: Lawrence Erlbaum Associates, Publishers.– Christou, C., Mousoulides, N., Pittalis, M., & Pitta-pantazi, D. (n.d.). Problem Solving and Problem Posing in a Dynamic Geometry Environment, 2(2), 125143. Hamdani. 2011. Strategi Belajar Mengajar. Bandung: Pustaka Setia. Herdi. 2010. Kemampuan Pemahaman M a t e m a t i s . T e r d a p a t d i http://herdy07.wordpress.com/2010/05/27/ke mampuan-pemahaman-matematis/(20 September 2011) Meltzer. (2002). gain ternormalisasi. T e r d a p a t d i http://docstoc.com/docs/68059517/normalisa si-homogenitas uji-tvaliditas-teliadilitasteliasbilitas gain. (10 Oktober 2011) Muhfida. 2011. Pengertian Pendekatan P r o b l e m p o s i n g . T e r d a p a t d i http://muhfida.com/pengertian-pendekatanproblem-posing/ (10 Oktober 2011; 14:55) Sagala S. 2011. Konsep dan Makna Pembelajaran. Bandung: Alfabeta Sudjana, N. 2006. Penelitian Hasil Proses Belajar Mengajar. Bandung: Remaja Rosdakarya. Sumarmo, U. 2010. Berfikir dan Disposisi Matematik. FPMIPAUPI. Sundari, A. W. 2008. Adaptasi Model Children Learning In Science Pada Pembelajaran Matematika Dalam Upaya Meningkatkan Kreativitaf Siswa. Skripsi pada Jurusan Pendidikan Matematika FPMIPA UPI. Tidak diterbitkan. Suryosubroto, B. 2009. Proses Belajar Menganjar Disekolah. Jakarta PT Rineka Cipta. Trianto. 2010. Panduan Lengkap Penelitian Tindakan kelas. Jakarta: Prestasi Pustakaraya.
0 Komentar untuk "MENINGKATKAN KEMAMPUAN PEMAHAMAN MATEMATIS SISWA MELALUI PROBLEM POSING"